Ingin beli kasur busa INOAC, tapi ragu? Cek kelebihan dan kekurangan kasur busa INOAC dan tips memilih kasur busa yang akan awet dan tahan lama di sini!

Kasur INOAC

Kasur busa INOAC merupakan produksi dari PT INOAC Polytechno Indonesia. Dengan kualitas  standar Jepang, tak heran kasur innoac menjadi brand farovit bagi sebagian besar orang. Sebab, kasur Innoac dikenal awet, tahan lama dan nyaman digunakan, selama kasur tersebut adalah asli produk dari INOAC. Namun benarkah semua kasur Innoac awet dan tidak kempes?

Kualitas Kasur Busa INOAC

Kualitas dan produk kasur yang tahan lama itu ditentukan oleh kepadatan busa atau disebut juga Density (D).  Faktor penting yang akan menjamin keawetan kasur busa adalah density busa dan ketebalan busa. Bersumber dari tokoinoac.com kasur busa INOAC memiliki tingkatan density yang berbeda, yaitu:

  • Kasur INOAC asli dengan density 16 akan kempes dalam kurang dari 1.5 tahun.
  • Kasur INOAC asli dengan density 18 akan mulai terasa soft dalam pemakaian kurang dari 2 tahun apabila dipakai setiap hari dan akan kempes dalam kurang dari 2.5 tahun.
  • Kasur INOAC asli dengan density 20 akan mulai terasa soft apabila dipakai setiap hari kurun waktu kurang dari 3 tahun. Kasur akan mengempes dalam kurang dari 3.5 tahun.
  • Kasur INOAC asli dengan density 23 merupakan yang paling terkenal, sebab dengan kualitas density 23 dan ketebalan 20cm atau 30 cm, bisa tahan kempes 10-15 tahun.
  • Kasur busa INOAC asli density 32, memiliki kualitas kasur tertinggi yang beredar di pasaran. Dengan density 32 dan tebal 20cm, bisa tahan kempes hingga 15-20 tahun.

Kelebihan Dan Kekurangan Kasur Busa INOAC

Melalui keterangan di atas, dapat disimpulkan bahwa kualitas kasur innoac akan bertahan lama sesuai kepadatan (Density) dan ketebalan busa. Jika ingin memiliki kasur yang awet dan tahan lama, maka pastikan memiliki minimum Density 23 ya.

Kesimpulannya, kelebihan dari kasur innoac adalah awet dan tahan lama untuk minimum Density 23. Adapun kekurangannya, jika kamu memilih dibawah itu, maka masa pakai tidak terlalu lama. Selain kepadatan (density) &  ketebalan busa, masih ada faktor- faktor lain bersifat eksternal yang dapat mempengaruhi keawetan/ masa pakai  kasur INOAC, seperti berat badan yang ditopang, frekuensi pemakaian, kelembaban Kasur dan paparan air.

Demikian informasi tentang kelebihan dan kekurangan kasur busa INOAC beserta tips memilih kasur busa. Selain itu, pastikan kamu membeli kasur INOAC di distributor resmi agar terhindar dari produk palsu. Pastikan teliti sebelum membeli dan jangan mudah tergiur dengan harga murah. Pastikan barang yang kamu beli adalah kasur busa INOAC asli ya.

Sumber : Toko INOAC

Sumber Foto: Tokopedia